Penuh Haru, 3 CPNS Lapas Pati Ikuti Pelantikan PNS

waktu baca 2 menit
Kamis, 6 Jan 2022 09:23 0 76 mondes


SEMARANG-Mondes.co.id| Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Jawa Tengah melantik dan mengambil sumpah/janji Pegawai Negeri Sipil (PNS) di lingkungan Kemenkumham Jawa Tengah sebanyak 403 orang  di Ballroom Hotel UTC Semarang.

PNS yang dilantik ini merupakan pegawai dari CPNS yang telah lulus seleksi pada penerimaan tahun 2019. Kegiatan pelantikan ini dihadiri oleh seluruh Kepala Divisi, para Pejabat Struktural, dan seluruh Kepala UPT Se Kanwil Kemenkumham Jawa Tengah.

Tak Terkecuali CPNS dari Lembaga Pemasyarakatan kelas IIB Pati. Ada 3 orang yaitu Trio Yoga Aditama, Saiful Rohman, dan Nizar Arha Naufal. CPNS yang mengikuti kegiatan pelantikan tersebut,  mereka telah melaksanakan kegiatan Latihan dasar secara E learning selama 3 bulan dan melaksanakan aktualisasi untuk salah satu syarat lulus CPNS.

Dalam arahanya Kakanwil Kemenkumham Jawa Tengah, A Yuspahruddin meminta para PNS yang baru diambil sumpahnya untuk memahami, mengimplementasikan kode etik dan kode perilaku ASN.

“Silahkan dihafalkan kode etik dan kode perilaku ASN, karena itu merupakan dasar kita dalam bertindak dan bertingkah laku sebagai seorang ASN,” katanya dalam keterangannya.

Lebih lanjut, Yuspahruddin juga menginstruksikan para jajarannya untuk menghafal dan menerapkan Core Value ASN, yaitu berorientasi pelayanan, akuntabel, kompeten, harmonis, loyal, adaptif, dan kolaboratif (Berakhlak) serta bangga melayani bangsa.

Tak hanya itu saja, jajarannya juga harus menerapkan Core Value Kemenkumham, yaitu semakin Profesional, Akuntabel, Sinergi, Transparan dan Inovatif (Pasti).

“Ini juga harus dihapalkan, dipahami, diresapi dan diterapkan dengan sebaik-baiknya,” tegasnya.

Sementara, Kepala Lapas Pati  Febby Dwi Hartanto menuturkan, untuk PNS yang baru dilantik agar terus meningkatkan kinerjanya sesuai dengan jabatannya. Bekerja dengan sebaik-baiknya dan penuh tanggungjawab.

“Para Pegawai  Negeri Sipil yang baru dilantik harus segera menyesuaikan dan mampu meningkatkan kinerjanya sesuai dengan jabatannya,” pinta Febby. Kamis, (6/1/2022).

“Saya juga berharap arahan dari Bapak Kepala kantor wilayah dilaksanakan secara baik dan bertanggung jawab dengan sungguh-sungguh serta agar mempertahankan integritas di UPT masing-masing khususnya Lapas Pati,” imbuhnya.

(Hdr/Mondes)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *