Siap-siap! Harga Minyak Goreng Berpotensi Naik

waktu baca 2 menit
Rabu, 10 Jul 2024 15:10 0 469 Singgih Tri

PATI – Mondes.co.id | Beberapa kali Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disdagperin) Kabupaten Pati menemukan adanya harga minyak goreng di atas Harga Eceran Tertinggi (HET).

Harga Minyakita yang merupakan minyak goreng alokasi dalam negeri yang didistribusikan ke seluruh Indonesia, kini menyentuh harga Rp15.500 per liter.

Menurut penjelasan Kepala Bidang (Kabid) Perdagangan Disdagperin Kabupaten Pati, Kuswantoro, pada Juli 2024 ini harga Minyakita masih stabil.

Namun, dikabarkan akan ada wacana kenaikan HET Minyakita, sehingga pihaknya harus siap menginformasikan kepada masyarakat.

“Ada rumor HET Minyakita menjadi Rp15.700 per liter, itu kebijakan nasional. Sehingga tugas kami melakukan sosialisasi ke masyarakat kalau harganya naik, tetapi kapan pastinya belum ada yang tahu,” ucapnya saat diwawancarai Mondes.co.id, Rabu (10/7/2024).

Diketahui, kebijakan tersebut berasal dari pemerintah pusat sehingga bertaraf nasional. Maka dari itu, pemerintah daerah (Pemda) tidak punya kewenangan untuk mengantisipasi. Ia hanya menyarankan kepada para pedagang untuk menjual Minyakita sesuai HET yang telah ditetapkan.

“Sebaiknya kalau ada Minyakita yag beredar dijual sesuai HET, atau kalau melebihi HET jangan terlalu jauh. Banyak pedagang yang tak bisa dipungkiri sering menaikkan harga lebih dari HET, makanya kalau HET ditetapkan, kami langsung sampaikan ke masyarakat,” ujar Kuswantoro

Perlu diketahui, Minyakita pernah berada di harga yang mudah dijangkau masyarakat di tahun lalu, yakni Rp14.500 sampai dengan Rp15.000 per liter. Pasalnya, saat itu masih pada program penugasan dari pemerintah.

Saat itu, bila terjadi kenaikan harga melampaui HET, maka pemerintah akan menegur pihak distributor.

BACA JUGA :  Camat Agsun Serius Bidik Kursi Bupati Pati

“Minyakita sekarang bukan Minyakita penugasan, beda dengan yang dulu. Sehingga dulu kalau ada harga lampui HET, kami tegur distributornya,” ungkapnya.

Editor: Mila Candra

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

LAINNYA

Anda tidak dapat menyalin konten halaman ini