PASANG IKLAN DISINI

Kerahkan Anggota, Polres Jepara Intensifkan Sosialisasi Cegah Bullying di Sekolah

waktu baca 2 menit
Rabu, 8 Nov 2023 15:57 0 232 Dian A.

JEPARA – Mondes.co.id | Kapolres Jepara AKBP Wahyu Nugroho Setyawan mengerahkan anggota di wilayah kecamatan dan desa untuk mengintensifkan sosialisasi cegah bullying (kekerasan) di sekolah.

bawaslu trenggalek

Kapolres melihat fenomena bullying di kalangan anak-anak masih banyak terjadi. Untuk itu, perlu dilakukan pendekatan dengan cara terjun langsung ke sekolah-sekolah.

“Langkah ini merupakan bagian dari upaya kepolisian untuk aktif berperan dalam menciptakan lingkungan sekolah yang aman dan nyaman bagi para siswa,” ujar AKBP Wahyu Nugroho Setyawan.

Hal ini sebagaimana dilakukan di SMP IT Amal Insani Jepara pada Rabu, 8 November 2023.

Kapolres melalui Satuan Pembinaan Masyarakat (Satbinmas) Polres Jepara menerjunkan KBO Iptu Wahyu Santosa dan Kanitbintibsos Aiptu Joko Suranto bersama Briptu Azka Fikron untuk melakukan sosialisasi kepada guru dan siswa.

“Dengan meningkatnya kasus bullying di sekolah-sekolah, kami berkomitmen menghadirkan program-program preventif yang dapat mengurangi dan mencegah terjadinya tindakan kekerasan di lingkungan pendidikan,” ungkap kapolres.

KBO Polres Jepara Iptu Wahyu Santosa menambahkan, dalam sosialisasi diberikan contoh-contoh nyata tentang berbagai kasus bullying yang terjadi di berbagai daerah. Ia mengajak siswa-siswi untuk saling berempati, menghormati perbedaan, dan menyadari pentingnya menjaga persahabatan yang sehat di antara sesama rekan sekelas.

“Kami berikan informasi tentang cara melapor kejadian bullying kepada guru atau orang dewasa yang dipercayai guna mengatasi masalah tersebut,” kata dia.

Selain itu, juga diberikan edukasi kesadaran tentang tata tertib berlalu lintas dan upaya pencegahan narkoba di kalangan pelajar.

Editor: Mila Candra

Baca Juga:  Jalani Sidang Tipiring, Segini Denda bagi Penjual Miras di Jepara

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

LAINNYA

Anda tidak dapat menyalin konten halaman ini