TRENGGALEK – Mondes.co.id | Memiliki luas sekitar 20 hektare, Pantai Pelang bukan sekadar tempat wisata dengan pemandangan indah nan cantik.
Diam-diam, pantai yang berlokasi di Desa Wonocoyo, Kecamatan Panggul, Kabupaten Trenggalek, Jawa Timur tersebut juga menyimpan mitos yang legendaris.
Diyakini, secara turun temurun, ada salah satu lokasi di sekitar wilayah Pantai Pelang memiliki daya kelebihan tertentu.
Yakni kolam di bawah air terjun ‘Banyu Malik’ (air terjungkal) yang berkhasiat bisa membuat wajah awet muda.
Pada hari-hari tertentu, destinasi tersebut diserbu banyak orang ‘ngalab berkah’ di kolam air yang dinamakan Sendang Widodari.
Mereka bukan saja ingin sekedar mandi dan menikmati keindahan alam, namun juga menjalankan ritual-ritual khusus.
“Dari kepercayaan turun-temurun, dulu memang dikatakan kalau yang mau mandi di kolam air terjun itu bisa jadi awet muda,” sebut Mursidiq (78) salah satu tokoh masyarakat setempat, Selasa (3/12/2024).
Masih kata dia, sejak kakek buyutnya dulu, kepercayaan di lingkungan sekitar Pantai Pelang, khususnya hal itu memang sudah ada.
Bahwa Sendang Widodari merupakan tempat mandi para bidadari kayangan.
Dikisahkan dari mulut ke mulut antar keluarga hingga meluas ke luar wilayah Trenggalek.
“Beberapa waktu lalu, saya juga sempat mengantarkan tamu dari Kota Semarang. Niatnya untuk mandi di Sendang Widodari,” imbuhnya.
Selain kisah dimaksud, sambung Mursidiq, dilihat secara kasat mata, memang aliran air terjunnya pun unik.
Cukup lebar, sehingga terlihat seperti tirai alami yang indah.
Dihiasi hijau rimbun semak belukar alami di sekitarnya menambah keasrian.
“Bahkan, karena daya tarik destinasi wisata ini dulu sering dijadikan sebagai lokasi syuting film nasional,” cerita pria tua yang masih tetap energik tersebut.
Sementara itu, Kabid Pemasaran Wisata Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Trenggalek, Bambang Supritadi menyebut, jika potensi lain yang tak kalah bagus dari air terjun ‘Banyu Malik’ adalah pesisir Pantai Pelang.
Dengan pasirnya yang berwarna cokelat kehitaman, memunculkan pesona tersendiri.
“Ombaknya pun juga tergolong cukup besar, mengingat memang jalur lepas pantai. Sehingga, perpaduan alamiahnya terlihat indah,” kata Bambang.
Untuk menikmati laut lepas, masih lanjut dia, di Pantai Pelang juga sudah disediakan gardu pandang dari ketinggian, sehingga bisa leluasa melihat hamparan laut lebih luas.
Sejauh mata memandang, perpaduan alamnya sangat indah dan memukau.
“Saat berkunjung ke Pantai Pelang, wisatawan tidak hanya bisa menemukan keindahan pantai saja, akan tetapi keragaman hayati lain dengan dibumbui kisah romantisme kearifan lokal, menjadikan destinasi di ujung barat Trenggalek ini memang layak dikunjungi bersama keluarga,” pungkasnya.
Editor: Mila Candra
Anda tidak dapat menyalin konten halaman ini
Tidak ada komentar