Pasangan Budi-Novi Didukung Penuh Yayasan Ya Ummi Fatimah Pati

waktu baca 2 menit
Minggu, 6 Okt 2024 08:29 0 251 Harold

PATI – Mondes.co.id | Pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Pati, Budiyono dan Novi Eko Yulianto (Budi-Novi) mendapatkan dukungan penuh Yayasan Ya Ummi Fatimah Pati.

Deklarasi dukungan tersebut disaksikan para tokoh dan simpatisan di Gedung Ya Ummi Fatimah Kabupaten Pati, Sabtu (5/10/2024).

Pimpinan Yayasan Ya Ummi Fatimah, Muhammad Jatmiko mengatakan, pasangan Budi-Novi merupakan pasangan yang paling “santri” dibandingkan kandidat lain pada Pilkada Pati 2024.

Keunggulan inilah yang tidak dimiliki Paslon lain. Terlebih, Budi-Novi mempunyai program sesuai dengan visi dan nilai-nilai yang diusung yayasan.

Berangkat dari situ, Yayasan Ya Ummi Fatimah siap mengerahkan segala upaya untuk memenangkan Paslon yang diusung PPP dan PAN tersebut.

“Kami siap all out mendukung Budi-Novi. Kami telah menyiapkan massa sebanyak 50 ribu pendukung yang diharapkan mampu menyumbangkan sekitar 10 persen suara untuk kemenangan mereka,” tegas Muhammad Jatmiko.

Ketua Desk Pilkada PPP Pati, Suwito, menyambut baik dukungan ini. Ia menyatakan bahwa pihaknya telah menyiapkan strategi khusus guna memenangkan pasangan Budi-Novi dalam pesta demokrasi mendatang.

Menurutnya, dukungan dari Yayasan Ya Ummi Fatimah akan menjadi dorongan kuat bagi pemenangan pasangan ini.

Calon Wakil Bupati Pati nomor urut 3, Novi Eko Yulianto, dalam pidatonya menyampaikan, acara deklarasi ini menjadi momen penting untuk memperkenalkan diri dan menjalin hubungan yang lebih dekat dengan para pendukung.

Ia juga mengapresiasi kekuatan basis massa dari Yayasan Ya Ummi Fatimah yang dikenal memiliki pendukung militan, disiplin, serta komitmen tinggi.

BACA JUGA :  Atasi Kendaraan Bermuatan Galian C, Jalan Tlogowungu-Lahar Direhabilitasi

“Kegiatan ini menjadi ajang ta’aruf bagi kami. Kami sangat menghargai dukungan dari Ya Ummi Fatimah dan melihat bahwa mereka memiliki basis yang kuat, komitmen yang tinggi, serta semangat militansi yang luar biasa,” ungkap Novi.

Deklarasi ini semakin memperkuat langkah pasangan Budi-Novi dalam kontestasi Pilkada Pati yang akan berlangsung dalam waktu dekat.

Editor: Mila Candra

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

LAINNYA

Anda tidak dapat menyalin konten halaman ini