JAKARTA – Mondes.co.id | Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Mendes PDTT) Abdul Halim Iskandar melantik Kepala Pusat Data dan Informasi Dr Ivanovich Agusta sebagai Kepala Badan Pengembangan Informasi Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi menggantikan Suprapedi.
Selain Ivanovich, Menteri Halim juga melantik pejabat administrator dan pengawas di lingkungan Kemendes PDTT di Operational Room pada Jumat (11/3/2022).
Dalam arahannya, pria yang akrab disapa Gus Halim ini mengatakan, pelantikan ini merupakan tambahan amanah untuk dijalankan dengan penuh tanggung jawab.
Gus Halim mengatakan, pelantikan adalah starting point dengan dimulai pelantikan sederhana serta menjadi titik tolak yang menggunakan dua pendekatan yaitu Duniawi dalam bentuk SK Presiden dan Menteri kemudian sumpah janji. Tapi juga pendekatan rohaniah karena dalam mengucapkan janji memposisikan diri sebagai hamba Tuhan yang mendapatkan amanah.
“Jika kita senantiasa berpijak pada dua titik ini, saya yakin akan menjadi tugas kedepan bisa dilaksanakan dengan sebaik-baiknya,” kata Doktor Honoris Causa dari UNY.
Bagi Gus Halim, proses pelantikan ini jadi ajang untuk merevitalisasi dan review kembali, soal tugas yang dibebankan telah dilaksanakan dengan baik. Kemudian menjadi titik untuk lakukan pembaharuan semangat.
Ini, kata Mantan Ketua DPRD Jawa Timur ini, juga jadi momentum pembaharuan semangat untuk membangun konstruksi kepribadian yang integral.
“Pembaharuan semangat ini diperlukan karena tantangan yang dihadapi setiap harinya semakin berat. Apalagi Kemendes ini tantangannya luar biasa, bebannya berat, anggarannya sangat terbatas, oleh karena dibutuhkan kiat-kiat khusus agar bisa laksanakan tugas dan tanggung jawab di tengah keterbatasan,” kata Gus Halim.
Berikut Daftar Pejabat yang dilantik:
[Setkab-RI]
(**/Mondes)
Anda tidak dapat menyalin konten halaman ini
Tidak ada komentar