PASANG IKLAN DISINI

Madrasah di Pati Siap Terapkan Kurikulum Merdeka

waktu baca 2 menit
Jumat, 20 Jan 2023 05:50 0 509 mondes

PATI – Mondes.co.id | Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Pati siap menerapkan pembelajaran dengan kurikulum merdeka pada tahun 2023 ini. Dimana kurikulum tersebut akan menggantikan kurikulum 2013 yang sebelumnya dipakai.

Kasi Pendidikan Madrasah, Ruhani mengaku siap menerapkan pembelajaran dengan kurikulum merdeka yang diharapkan mampu meningkatkan kompetensi belajar siswa.

Kebijakan ini menurutnya sudah sesuai dengan perintah Keputusan Menteri Agama (KMA) nomor 37 tahun 2022 tentang Pedoman Implementasi Kurikulum Merdeka pada Madrasah.

Kendati demikian, hingga saat ini seluruh madrasah yang ada di Kabupaten Pati masih diperbolehkan untuk memilih apakah akan memakai kurikulum 2013 atau merdeka.

“Untuk madrasah berdasarkan hasil rapat virtual kemarin. Kami masih diperbolehkan untuk memakai kurikulum merdeka atau kurikulum 13. Jadi saat ini masih bisa memiliki salah satu,” ungkapnya.

Meski diperbolehkan memilih, pihaknya meyakini jika kurikulum Merdeka untuk saat ini adalah yang terbaik untuk menggantikan kurikulum lama.

“Tapi setelah kami koordinasikan dengan teman-teman pengawas, untuk pelaksanaan KBM (Kegiatan Belajar Mengajar) kita rencanakan atau harapan kami untuk bisa mengikuti kurikulum merdeka. Walaupun sisi regulasinya masih diperbolehkan dua opsi,” tambahnya.

Meski sudah siap dengan regulasi baru, Ruhani sangat menyayangkan sikap pemerintah yang hingga saat ini belum memberi support anggaran. Sejauh ini, dirinya mengungkapkan ada sebanyak 18 madrasah di Kabupaten Pati yang mengaku siap menerapkan kurikulum merdeka.

Terobosan dibidang pendidikan ini, menurutnya sangat baik untuk meningkatkan kompetensi siswa di tengah arus globalisasi yang semakin kencang. (Dy/Dr)

Baca Juga:  PDIP Pati Yakin Dulang 80% Suara Buat Ganjar Presiden 2024

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

LAINNYA

Anda tidak dapat menyalin konten halaman ini