PASANG IKLAN DISINI

Huni Runner-Up Klasemen Grup C Babak Play Off Degradasi, Akankah Persipa Bertahan di Liga 2? 

waktu baca 3 menit
Kamis, 1 Feb 2024 18:49 0 266 Singgih TN

PATI – Mondes.co.id | Usai menangi pertandingan kontra Sulut United pada Sabtu, 27 Januari 2024 lalu, Persatuan Sepakbola Indonesia Pati (Persipa) punya peluang besar untuk bertahan di kompetisi Liga 2 Indonesia musim 2024/2025 atau musim depan.

Anak asuh Agus Yuniardi saat ini terpantau mengoleksi 7 poin, dan bertengger di peringkat 2 klasemen sementara Grup C babak play off degradasi Liga 2 Indonesia musim 2023/2024.

Informasi tersebut terpantau dari website resmi Liga 2 Indonesia musim 2023/2024 pada hari ini, Kamis, 1 Februari 2024.

Diketahui, Persipa Pati memiliki kesamaan poin dengan Sulut United. Akan tetapi, secara head to head, Laskar Saridin lebih unggul sehingga Sulut United berada di peringkat 3.

Sedangkan, puncak klasemen diduduki oleh Persatuan Sepakbola Indonesia Jepara (Persijap) dengan meraih 12 poin.

Di lain sisi, klub kenamaan Persatuan Sepakbola Indonesia Balikpapan (Persiba) justru berada di dasar klasemen, hanya memiliki 3 poin.

Nantinya, dua tim teratas akan bertahan di kompetisi kasta kedua Liga Indonesia musim depan. Sementara, dua klub terbawah harus turun kasta ke Liga 3 Indonesia musim 2024/2025.

Jika diprediksi, langkah Persipa Pati akan mudah. Pasalnya, pada pertandingan sisa mereka berjumpa tim juru kunci, Persiba Balikpapan.

Klub kebanggaan warga Pati itu akan menjadi tuan rumah, sehingga mereka bisa main di atas angin.

Selain itu, Persipa Pati berambisi membalaskan dendam atas kekalahan telak 0-3 pada pertemuan pertama di Stadion Batakan, Balikpapan beberapa waktu yang lalu.

Menurut Caretaker Pelatih Persipa Pati, Agus Yuniardi, pihaknya optimis lagan anti. Rasa optimis itu semakin besar usai mereka menang tandang atas Sulut United.

Baca Juga:  Liga 2 Resmi Ditutup, CEO Persipa Pati Berkomitmen Tetap Gaji Pemain

“Kita kemarin main di kandang Sulut United dengan berjuang sampai titik darah penghabisan dapat memenangkan pertandingan. Ini menjadi modal berharga bagi kita untuk menatap pertandingan play off ini,” ucapnya belum lama ini.

Dirinya mengakui, tak mudah mengalahkan Hiu Utara di Stadion Klabat, Manado yang menjadi markas mereka. Hingga sampai tim besutannya melakukan sejumlah pergantian pemain, lantaran sejumlah punggawa cedera.

“Beberapa pemain kami cedera. Sejak pada babak pertama official kami mengabarkan pemain tersebut harus diganti,” urainya.

Kendati demikian, para punggawa Laskar Saridin memiliki rasa percaya diri yang tinggi untuk melumat Beruang Madu pada laga Sabtu, 3 Februari 2024 besok pukul 15.00 WIB di Stadion Joyokusumo, Pati.

“Di laga home (main di kandang) akan kami maksimalkan!,” tegas Sutan Zico yang merupakan pemain muda andalan Persipa Pati.

Menurut CEO Persipa Pati, Joni Kurnianto, timnya tengah fokus menuntaskan laga akhir di babak play off degradasi musim ini. Mereka menarget kemenangan kontra Persiba Balikpapan di kandang sendiri.

Ia mengimbau kepada para Patifosi menjaga kondusifitas agar pertandingan berjalan lancar.

“Paling utama Persipa menang saat lawan Persiba Balikpapan. Tak lupa dukungan dan doa untuk lancarnya pertandingan Persipa Pati besok. Kami imbau agar para suporter kondusif dan pemain sportif,” ucapnya.

Tentu, laga terakhir tersebut menjadi partai hidup-mati. Di samping itu, untuk bertahan di Liga 2 Persipa tak boleh terjungkal. Pasalnya, jika Persipa Pati bermain seri apalagi kalah, sedangkan Sulut United di luar dugaan menangi laga tandang kontra Persijap Jepara, maka siap-siap Persipa Pati angkat koper dari Liga 2.

Editor: Mila Candra

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

LAINNYA

Anda tidak dapat menyalin konten halaman ini