PASANG IKLAN DISINI

DPRD Pati Tanggapi Kelangkaan Pupuk Subsidi

waktu baca 2 menit
Selasa, 18 Jul 2023 12:50 0 259 mondes

PATI – Mondes.co.id | Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pati, Maesaroh menanggapi keluhan petani yang merasa kesulitan dalam mendapatkan pupuk bersubsidi. Pasalnya, selama ini dirinya mendapati banyaknya petani yang mengelukan sulitnya mendapatkan pupuk subsidi.

bawaslu trenggalek

Terlebih, sulitnya mendapatkan pupuk terjadi pada saat yang mendesak, yakni ketika memasuki musim tanam yang membutuhkan pemupukan segera.

“Kalau reses, yang muncuk pasti soal pupuk. Walaupun di subsidi, ketika waktunya memupuk tanaman pupuknya tidak ada. Akhirnya sekarang ini tidak bisa memupuk padi,” jelas anggota komisi D DPRD Pati ini.

Lebih lanjut, Maesaroh juga sering mendapat keluhan ataupun masukan dari para petani untuk tidak usah diberikan subsidi pupuk. Asalkan, ketersediaan pupuk kimia di toko-toko pertanian tersedia.

Menurut politisi dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) ini, ketersediaan pupuk bagi para petani adalah yang utama. Sehingga, meskipun diberikan subsidi tetapi tidak tersedia di pasaran, hal ini menurutnya tidak disetujui oleh para petani.

“Jadi inginya masyarakat atau petani itu yang penting adalah pupuk. Bahkan, ada yang bilang untuk tidak usah ada subsidi pupuk. Asalkan pemerintah dapat menjamin ketersedian pupuk pabrik (kimia),” imbuh Maesaroh.

Wakil rakyat asal Jakenan ini menambahkan, jika para petani kesulitan untuk memenuhi kebutuhan pupuk. Dirinya mendorong agar para petani bisa menggunakan pupuk kendang atau pupuk kompos dengan memanfaatkan kotoran ternak.

Menurutnya, car aini cukup efektif diterapkan. Terlebih, lanjutnya, jika dilihat dari masyarakat Pati yang bekerja di sektor pertanian, pasti memiliki hewan ternak di rumah. (ADV/Str)

Baca Juga:  Pj Bupati Jajal Keampuhan Pendekar Pati

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

LAINNYA

Anda tidak dapat menyalin konten halaman ini