HAPPY NEW YEAR

Warga Terdampak Tanah Gerak Gunungsari Diberi Bantuan Darurat

waktu baca 2 menit
Rabu, 28 Jan 2026 14:25 0 203 Supriyanto

​REMBANG – Mondes.co.id | Fenomena pergeseran tanah yang melanda Desa Gunungsari, Kecamatan Kaliori, Kabupaten Rembang, kini berada pada level yang semakin memprihatinkan.

Berdasarkan pantauan di lapangan hingga Rabu (28/1/2026), struktur tanah yang tidak stabil, terus mengancam keselamatan warga.

Rumah-rumah yang sebelumnya dilaporkan mengalami retakan, kini kondisinya kian miring dan nyaris ambruk total.

​Kondisi geografis dan intensitas cuaca dalam beberapa pekan terakhir, disinyalir menjadi pemicu utama terus bergeraknya permukaan tanah di wilayah tersebut.

Kerusakan bangunan terpantau semakin masif, memaksa penghuninya untuk terus waspada terhadap potensi robohnya bangunan sewaktu-waktu.

​Merespons situasi darurat ini, Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Rembang bersama jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam) Kaliori, menunjukkan langkah nyata.

Pada Rabu pagi, Camat Kaliori, Danramil, serta Kapolsek Kaliori terjun langsung ke lokasi bencana untuk meninjau kondisi warga terdampak.

​Tak sekadar meninjau, kehadiran rombongan ini juga membawa bantuan logistik untuk meringankan beban ekonomi warga yang kini hidup dalam bayang-bayang ketakutan kehilangan tempat tinggal.

Bantuan yang disalurkan meliputi paket sembako untuk memenuhi kebutuhan pokok harian.

Serta santunan uang tunai untuk membantu biaya darurat keluarga terdampak.

​Bantuan tersebut diserahkan secara simbolis maupun langsung kepada warga yang rumahnya mengalami kerusakan paling parah.

Berdasarkan data dari pemerintah desa setempat, para penerima bantuan di wilayah RT 02 / RW 01 Desa Gunungsari antara lain Korikatun, Sukini, dan Umbartono.

​Ketiga keluarga tersebut merupakan pihak yang paling terdampak oleh fenomena tanah gerak ini, di mana rumah mereka mengalami kerusakan struktural yang signifikan.

BACA JUGA :  Aplikasi Bansos Jangan Sampai Bocor, Operator Desa Jaga Kerahasiaan 

​Kepala Dusun (Kadus) Gunungsari, Sumijan, membenarkan adanya aksi kepedulian dari berbagai instansi tersebut.

Ia menyampaikan bahwa kehadiran pihak PMI dan jajaran pimpinan kecamatan, memberikan suntikan moral yang besar bagi warga yang sedang tertimpa musibah.

​”Kami atas nama pemerintah desa dan warga mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada PMI Rembang, Ibu Camat, Bapak Danramil, dan Bapak Kapolsek Kaliori. Kepedulian ini sangat berarti bagi warga kami yang terkena musibah tanah longsor dan pergeseran tanah, terutama bagi warga yang rumahnya kini hampir ambruk,” ujar Sumijan saat mendampingi penyaluran bantuan.

​Mengingat pergerakan tanah yang masih bersifat dinamis, pihak keamanan dari Polsek dan Koramil Kaliori mengimbau warga untuk tetap meningkatkan kewaspadaan, terutama saat terjadi hujan deras dengan durasi lama.

Pihak desa juga diharapkan terus berkoordinasi dengan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) untuk langkah mitigasi lebih lanjut, guna menghindari jatuhnya korban jiwa.

Editor: Mila Candra

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

LAINNYA

Anda tidak dapat menyalin konten halaman ini