PASANG IKLAN DISINI

Simak! Jadwal Sidang Isbat Penetapan 1 Syawal 1445 H

waktu baca 1 menit
Sabtu, 6 Apr 2024 14:16 0 95 Eko Susanto

PATI – Mondes.co.id | Hari raya Idulfitri 2024 segera tiba, dalam waktu hanya menghitung beberapa hari lagi, seluruh umat Muslim di Indonesia merayakan usainya puasa Ramadan yang telah dijalani selama satu bulan penuh. Lalu kapan penetapan 1 Syawal 2024 ?

Berdasarkan informasi yang dilansir dari laman Kementerian Agama Republik Indonesia (Kemenang RI), akan menggelar sidang isbat penetapan 1 Syawal 1445 H pada Selasa, (9/4) mendatang.

Sidang isbat tersebut akan digelar di Auditorium H.M Rasjidi Kementerian Agama, Jl. M.H. Thamrim, Jakarta Pusat.

Direktur Jenderal Bimbingan Masyarakat Islam (Dirjen Bimas Islam) Kamaruddin Amin mengungkapkan bahwa sidang isbat ini akan berlangsung secara tertutup dan dihadiri Komisi VIII DPR RI, pimpinan MUI, duta besar negara sahabat, perwakilan ormas Islam, serta Tim Hisab Rukyat Kementerian Agama.

“Sebagaimana biasa, sidang isbat penetapan awal Syawal selalu dilaksankan pada 29 Ramadan, tahun ini bertepatan dengan Selasa, 9 April 2024,” katanya dalam keterangan di Jakarta.

Terkait hal itu, Kepala Seksi Bimbingan Masyarakat (Bimas) Kemenag Kabupaten Pati, Moh Alimin membenarkan hal tersebut. Di mana jadwal sidang isbat akan digelar pada hari yang sama.

“Betul sidang isbat akan digelar pada Selasa, tanggal 9 April 2024, Insya Allah Idulfitri 2024 jatuh pada Rabu, 10 April 2024,” paparnya.

Editor: Mila Candra

Baca Juga:  Update 4 April 2024, Simak Daftar Harga Bahan Pokok Terbaru di Pati

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

LAINNYA

Anda tidak dapat menyalin konten halaman ini