HAPPY NEW YEAR

Curah Hujan di Pati Tinggi, Penjual Jas Hujan Kedatangan Banyak Pembeli

waktu baca 2 menit
Selasa, 27 Jan 2026 17:04 0 37 Singgih Tri

PATI – Mondes.co.id | Kebutuhan masyarakat akan jas hujan atau mantel semakin tinggi saat puncak musim penghujan.

Seperti halnya di Kabupaten Pati saat ini, curah hujan tinggi telah melanda sejak Desember 2025 hingga Januari 2026.

Masyarakat pun butuh alat pelindung diri berupa jas hujan untuk menjaga badan dan perlengkapan, supaya tidak basah kena air hujan.

Mulai dari anak hingga orang dewasa sangat membutuhkan jas hujan di cuaca seperti ini.

Penjual jas hujan asal Kabupaten Pati, Titin pun merasa senang karena banyak pembeli yang datang di tokonya.

Pada Januari ini, pembeli jas hujan melonjak pesat bila dibandingkan dengan bulan-bulan sebelumnya.

Setiap hari, ia bisa kedatangan puluhan pembeli yang mencari jas hujan.

Pembeli mulai dari anak sekolah, pekerja, maupun masyarakat dari semua kalangan.

“Ya, seneng bisa banyak yang beli jas hujan mantel. Biasa ada 20-an pembeli yang datang,” katanya, Selasa, 27 Januari 2026.

Pembeli didominasi oleh pengendara sepeda motor.

“Kalau dulu paling 10-an mentok per hari yang beli. Biasanya pengendara sepeda motor yang banyak yang beli, atau mereka yang sudah punya jas hujan,” imbuhnya.

Titin sendiri menjual jas hujan beraneka jenis dengan harga bervariasi, mulai dari Rp75 ribu sampai Rp125 ribu per pcs.

“Harganya ada yang Rp75 ribu, Rp80 ribu, Rp85 ribu, Rp120 ribu, Rp125 ribu. Ada kelelawar biasa, kelelawar berlengan, ada yang satu style baju-celana,” sebutnya.

Ia mengatakan, jas hujan yang dijual awet dan berbahan bagus.

BACA JUGA :  Jelang Suro, Masyarakat Serbu Penjual Ayam Kampung

Salah seorang pembeli, Sofiatun, menyampaikan bahwa jas hujan ini digunakan untuk aktivitas ke luar rumah saat hujan melanda.

“Ini beli buat anak majikan saya. Tiap hari saya antar jemput pakai motor, biar gak kehujanan saya belikan jas hujan yang ukurannya,” tandasnya.

Editor: Mila Candra

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

LAINNYA

Anda tidak dapat menyalin konten halaman ini