Kolaborasi Hijau, Perhutani Pati Tanam Ratusan Pohon di Kajar Kudus

waktu baca 2 menit
Jumat, 14 Nov 2025 15:32 0 86 Singgih Tri

PATI – Mondes.co.id | Perum Perhutani Kesatuan Pemangku Hutan (KPH) Pati yang memiliki wilayah di Kabupaten Pati, Kudus, dan Jepara melaksanakan tanam ratusan pohon di Desa Kajar, Kecamatan Dawe, Kabupaten Kudus.

DBHCHT TRENGGALEK

Penanaman pohon hari ini, Jumat (14/11/2025), bertajuk ‘Aksi Menanam Bersama Perhutani KPH Pati’.

Pada kesempatan tersebut, Perhutani KPH Pati berkolaborasi dengan sejumlah pihak.

Antara lain, Pemerintah Desa (Pemdes) Kajar, pengelola wisata Pijar Park, Komunitas Jeep, dan perwakilan petani hutan.

Ditanamlah pohon pinus sebanyak 150 bibit, jambu air sebanyak 120 bibit dan pule sebanyak 50 bibit.

“Kolaborasi ini melibatkan Perum Perhutani, Pijar Park oleh Pak Yusuf, Pemdes Kajar oleh Kaur (Kepala Urusan) Perencanaan Pak Najib, Komunitas Jeep oleh Pak Maskuri, dan perwakilan petani hutan oleh Pak Kasmuji. Aksi menanam diikuti 80-an orang,” terang Kepala Perhutani KPH Pati, Sukmono Edwi Susanto ketika dihubungi Mondes.co.id.

Sukmono menyampaikan, aksi menanam ini sebagai bentuk menyelamatkan hutan, serta menjaga daerah tepi sungai.

Jenis tanaman memiliki nilai lingkungan yang baik dan nilai ekonomi yang baik pula.

“Kolaborasi hijau dengan berbagai pihak untuk penyelamatan sumber daya hutan, khususnya perlindungan tepi sungai agar air tetap terjaga. Selain mempunyai nilai lingkungan, juga mempunyai nilai ekonomi,” ungkapnya.

Aksi menanam itu dilakukan di lahan seluas 1,5 hektar. Harapannya hutan kembali hijau sesuai dengan fungsinya.

Editor: Mila Candra

BACA JUGA :  Penyuluh Pertanian Rembang Antusias Sambut Rencana Penyerapan Jadi PNS Pusat

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

LAINNYA

Anda tidak dapat menyalin konten halaman ini