HAPPY NEW YEAR

Belasan Siswa SD di Jepara Diduga Keracunan Makanan

waktu baca 1 menit
Kamis, 8 Jan 2026 17:20 0 104 Dian A.

JEPARA – Mondes.co.id | Sebanyak 11 siswa dari SDN 2 Jati Barat, Kecamatan Pecangaan, Kabupaten Jepara dilarikan ke Puskesmas setelah mengeluh gejala keracunan pada Kamis (8/1/2026).

‎Diduga para siswa sebelumnya menyantap mie goreng dari pedagang bermotor di depan sekolah.

Setelahnya, para siswa mengalami mual, pusing, hingga muntah-muntah.

‎Pihak sekolah langsung melakukan evakuasi cepat ke Puskesmas terdekat.

Hingga saat ini, para korban masih dalam penanganan intensif tim medis.

‎Guru SDN 2 Jati barat, Zuliyati mengatakan belasan korban itu terdiri dari siswa kelas 1 sebanyak 2 anak.

Kemudian, kelas 2 satu anak, kelas 3 empat anak, kelas 4 tiga anak, dan kelas 5 satu anak.

‎”Dugaannya akibat makan mi goreng. Soalnya, muntahan semua siswa itu mie,” ungkap dia.

‎Saat ini, pihak sekolah dan tenaga kesehatan dari Puskesmas masih fokus melakukan observasi medis agar korban dapat ditangani lebih dini sebelum gejala menjadi lebih parah.

‎”Yang satu masih rawat inap. Karena kondisinya paling parah. Muntahnya lima kali lebih,” pungkasnya.

‎Untuk memastikan hal tersebut, petugas medis akan membawa sampel makanan ke laboratorium, guna mengetahui kandungan yang terdapat dalam jajanan tersebut.

Editor: Mila Candra

BACA JUGA :  Tri Manto Didaulat Nahkodai PGRI Pati

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

LAINNYA

Anda tidak dapat menyalin konten halaman ini