Foto: Kendaraan terlibat kecelakaan diangkut polisi (Mondes/Supriyanto) REMBANG – Mondes.co.id | Kecelakaan lalu lintas yang melibatkan satu unit sepeda motor dan sebuah armada dump truck tronton, terjadi di perempatan Jalan Umum Desa Sulang, Kecamatan Sulang, Kabupaten Rembang pada Minggu malam (25/1/2026).
Insiden yang terjadi sekira pukul 22.30 WIB ini, mengakibatkan dua orang pengendara motor mengalami luka-luka dan harus mendapatkan perawatan medis.
Berdasarkan keterangan tertulis Satlantas Polres Rembang, kecelakaan bermula saat sepeda motor Honda Supra X dengan nomor polisi K-3341-BM melaju dari arah barat (Kecamatan Sumber) menuju ke arah timur (Kecamatan Pamotan).
Motor tersebut dikendarai oleh MYES (23), mahasiswa asal Desa Sumberejo, Pamotan yang berboncengan dengan rekannya, FAR (22).
“Pada saat yang bersamaan, melaju sebuah KBM Dump Truk Tronton Mitsubishi bernomor polisi K-8187-OA dari arah selatan (Blora) menuju ke utara (Rembang),” tulis Kanit Gakkum Ipda Bhakti Satria Senin (26/1/2026).
Truk tersebut dikemudikan oleh AA (52), warga Desa Krajan, Kecamatan Dukuseti, Kabupaten Pati.
“Sesampainya di Tempat Kejadian Perkara (TKP) yang merupakan perempatan dengan pengaturan Alat Pemberi Isyarat Lalu Lintas (APILL) yang saat itu menyala lampu flash kuning (peringatan), tabrakan tak terhindarkan,” ujarnya.
Diduga, pengendara sepeda motor Honda Supra X kurang berkonsentrasi dan memperhatikan kondisi arus lalu lintas dari arah selatan saat memasuki persimpangan, sehingga terjadi benturan dengan truk tronton yang sedang melintas.
Kecelakaan ini menyebabkan dua orang mengalami luka ringan (LR).
MYES Selaku pengendara motor, mengalami luka terbuka pada punggung tangan kanan, serta luka lecet pada tangan dan kaki.
Korban dalam kondisi sadar saat dievakuasi.
Sedangkan, FAR selaku pembonceng, mengalami cedera kepala sedang (CKS).
Meskipun dalam kondisi sadar, korban memerlukan perawatan intensif (opname) di rumah sakit terdekat.
Sementara itu, pengemudi truk tronton, AA, dilaporkan dalam kondisi sehat dan tidak mengalami luka fisik yang berarti.
Selain korban luka, kecelakaan ini menyebabkan kerugian material yang ditaksir mencapai Rp200 ribu, akibat kerusakan kendaraan.
Pihak kepolisian setempat telah mendatangi lokasi untuk melakukan olah TKP, mengamankan barang bukti, dan mencatat keterangan dari sejumlah saksi.
Petugas mengimbau kepada masyarakat agar selalu meningkatkan kewaspadaan, terutama saat melintasi persimpangan pada malam hari, guna menghindari insiden serupa di masa mendatang.
Editor: Mila Candra
Anda tidak dapat menyalin konten halaman ini
Tidak ada komentar