PATI – Mondes.co.id | Pengurus Bulan Dana Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Pati resmi dikukuhkan pada hari ini, Senin (21/7/2025).
Pengukuhan dilakukan langsung oleh Bupati Pati Sudewo di Pendopo Kabupaten.
Dalam kesempatan tersebut, Bupati menekankan pentingnya integritas dan tanggung jawab dalam menjalankan tugas kemanusiaan, tanpa tekanan, dan tanpa target yang membebani.
“Saya yakin pengurus akan bekerja dengan sungguh-sungguh. Tidak boleh ada ancaman, tidak boleh ada intimidasi, dan tidak ada target tinggi. Yang penting dana terkumpul berapa pun, harus digunakan secara transparan dan bertanggung jawab, bukan hanya kepada manusia tapi juga kepada Tuhan Yang Maha Esa,” tegas Bupati Sudewo.
Ia juga menyampaikan bahwa penggalangan dana ini harus dilakukan dalam suasana yang kondusif.
Siapa pun yang terlibat, diminta untuk menjaga kepercayaan publik.
Ia mengungkapkan keyakinannya terhadap Ketua Bulan Dana PMI yang baru, Riyoso, dalam memimpin dan mengonsolidasikan kegiatan ini.
“Selamat bekerja demi kemanusiaan. Saya yakin kegiatan ini akan membawa manfaat besar bagi masyarakat Kabupaten Pati, terutama yang sangat membutuhkan,” tambahnya.
Sementara itu, Ketua PMI Kabupaten Pati, Atik Kusdarwati, menjelaskan sejumlah kegiatan yang telah dilaksanakan setelah pelantikan pengurus PMI.
Di antaranya, termasuk pembinaan Palang Merah Remaja (PMR), pengiriman buah untuk anak-anak di Kudus, serta kegiatan donor darah di berbagai instansi dan momen publik.
“Donor darah sudah kami lakukan di Dinas Disperkim, Dinas Koperasi, Kominfo, dan juga saat acara Kartu Ride di Ponjolan. Alhamdulillah, dari kegiatan di Ponjolan saja kami mendapatkan 34 kantong darah,” jelas Atik.
Ia menambahkan, meskipun stok darah PMI saat ini cukup aman, namun golongan darah O dan A mulai menipis.
Oleh karenanya, masyarakat yang memiliki golongan darah tersebut diimbau untuk mendonorkan darahnya ke PMI.
“Antusias masyarakat sangat tinggi. Banyak yang secara sukarela datang mendonor tepat saat waktunya. Kesadaran ini luar biasa dan perlu terus didorong,” ujarnya.
Selain itu, PMI Kabupaten Pati juga merencanakan pemberian bantuan bagi korban kebakaran rumah di Kecamatan Sukolilo.
Bantuan akan diberikan dalam bentuk sembako dan uang tunai.
Editor: Mila Candra
Anda tidak dapat menyalin konten halaman ini
Tidak ada komentar