Bupati Sudewo Tinjau GOR Pesantenan, Rombak Besar-besaran Segera Dilakukan

waktu baca 2 menit
Rabu, 14 Mei 2025 16:28 0 184 Redaksi

PATI – Mondes.co.id | Bupati Pati Sudewo pada hari ini, Rabu (14/5/2025) melakukan peninjauan langsung di kawasan gedung olahraga (GOR) Pesantenan.

Peninjauan ini dilakukan bersamaan dengan rencana penataan besar-besaran kawasan GOR Pesantenan.

Dalam hal ini, bupati turut didampingi Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH), Kepala Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata (Dinporapar), serta tim dari Salon Pohon.

Bupati menegaskan bahwa penataan ini mencakup berbagai aspek, mulai dari penghijauan, hingga fasilitas pendukung.

“Kami akan menata ulang kawasan GOR Pesantenan ini. Pohon-pohon akan dievaluasi, mana yang perlu ditebang dan mana yang dipertahankan. Pembatas, pelataran, hingga halaman akan kita tata ulang agar lebih rapi dan nyaman,” ungkapnya.

Tak hanya penataan fisik, perhatian juga diberikan kepada para pedagang yang selama ini beraktivitas di area GOR.

Bupati memastikan mereka tetap bisa berjualan, namun akan diatur lebih tertib.

“Mereka tetap eksis, tapi akan kita tata agar tertib dan mendukung keindahan kawasan,” lanjutnya.

Fokus utama penataan juga mencakup bagian dalam GOR, termasuk lantai dan fasilitas lainnya.

“Tampilannya nanti akan lebih bagus dan lebih optimal digunakan masyarakat. Kami ingin GOR ini benar-benar menjadi pusat aktivitas olahraga dan rekreasi yang membanggakan,” tambah Sudewo.

Revitalisasi GOR Pesantenan ini akan mulai dilaksanakan pada bulan Juni 2025.

Pemerintah Kabupaten Pati telah mengalokasikan anggaran awal sebesar Rp7,5 miliar untuk tahap pertama.

Proyek ini direncanakan berlanjut ke tahap berikutnya pada tahun 2026.

Bupati pun meminta dukungan dari masyarakat, agar pembenahan fasilitas olahraga kebanggaan warga Pati ini dapat berjalan lancar.

BACA JUGA :  Sambut Tradisi Ketupat, Penjual Janur Asal Pati Raih Berkah di Masa Lebaran

“Kami mohon doa dan dukungan dari seluruh masyarakat. Semoga upaya ini bisa memberikan manfaat nyata bagi warga Pati,” pungkas Bupati.

Editor: Mila Candra

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

LAINNYA

Anda tidak dapat menyalin konten halaman ini