Pohon Tumbang Tewaskan Pengendara Motor di Jalan Bapoh Pati

waktu baca 2 menit
Jumat, 7 Feb 2025 15:34 0 312 Harold

PATI – Mondes.co.id | Seorang pengendara sepeda motor meninggal dunia, setelah tertimpa pohon yang tumbang di Jalan Bapoh, Kabupaten Pati, Jumat (7/2/2025).

Anggota Polsek Wedarijaksa, Aipda Teguh Joko Sulistyono mengatakan, peristiwa nahas itu tepatnya terjadi di Desa Bumiayu RT 05/RW 01, Kecamatan Wedarijaksa, Kabupaten Pati.

Kejadian tersebut terjadi sekitar pukul 10.00 WIB, saat korban sedang melintas di lokasi.

“Tadi sekitar pukul 10.00 WIB, pagi tadi,” jelasnya di tempat kejadian perkara (TKP).

Dia menyebutkan, korban meninggal dunia adalah Sutimah (42) warga Desa Sukoharjo, Kecamatan Wedarijaksa, Kabupaten Pati.

Kronologi musibah ini terjadi saat korban melintasi lokasi dengan mengendarai kendaraan roda dua.

“Ada seorang pengendara wanita berjalan dari arah barat menuju ke timur,” jelasnya.

Namun ketika tiba di TKP, sebuah pohon besar tumbang akibat diterjang angin kencang. Perempuan berusia 42 tahun itu pun langsung jatuh tertimpa.

Helm yang dikenakan korban pecah, begitu pun kaca spion sepeda motor yang dikemudikan oleh korban.

“Ketika sesampainya di lokasi tertimpa pohon, sehingga meninggal dunia. Pohon tumbang ini akibat angin kencang,” ungkap Aipda Teguh Joko Sulistyono.

Ditambahkan, warga di sekitar lokasi sempat mencoba menyelamatkan korban dengan melarikannya ke RSUD RAA Soewondo Pati. Namun nyawa wanita itu tak tertolong.

“Korban dibawa ke RSUD RAA Soewondo Pati dan dinyatakan meninggal dunia,” pungkas dia.

Saat ini pohon roboh di jalan tersebut, telah dievakuasi dari lokasi. Sehingga Jalan Bapoh sudah bisa diakses kendaraan.

BACA JUGA :  Bupati Cup 2025 Siap Digelar, Ajang Pencarian Bakat Lokal untuk PSIR Rembang

Editor: Mila Candra

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

LAINNYA

Anda tidak dapat menyalin konten halaman ini