Diduga Oknum Camat Selingkuh dengan Staffnya, Sang Anak Muak, Bongkar di Medsos

waktu baca 2 menit
Rabu, 19 Jul 2023 08:33 0 2916 mondes

PATI – Mondes.co.id | Platform media sosial (Medsos) Tiktok menjadi sorotan setelah terungkap dugaan skandal perselingkuhan yang melibatkan seorang camat di Kabupaten Pati dengan seorang wanita yang diduga stafnya.

Sorotan itu berawal dari anak perempuan dari wanita selingkuhan camat tersebut mengungkap skandal melalui Tiktok.

Menariknya, wanita selingkuhan tersebut diduga seorang Aparatur Sipil Negara (ASN) yang merupakan bawahan dari sang Camat.

Pada saat berita ini ditulis, serial foto yang diunggah oleh akun Tiktok dengan nama “ini tiara” (@fairybengbeng) sudah disaksikan lebih dari 467.000 kali dan mendapatkan lebih dari 3.000 komentar serta di-repost 4.000 kali oleh warganet yang bersimpati kepadanya.

Pemilik akun mengunggah tangkapan layar percakapan melalui Direct Message (DM) Instagram antara ibunya dan seorang diduga camat yang tidak bertanggung jawab.

Percakapan tersebut terlihat intim, mereka saling memanggil dengan sebutan “sayang”.

Akun tersebut membongkar pesan mesra yang isinya sebagai berikut.

Diduga Camat: “Aku tak mertamu ke rumah jenengan ya sayaaang.”

Sang ibu: “Hiyaa monggo sayaangku, dg senang hati.”

Diduga Camat: “Lha trus alasanku opo sayaaang?”

Sang ibu: “Y kyk dl a alasan cari rumah e sapa gitu.”

Diduga Camat: “Nek alasan kangen gak boleh?”

Sang ibu: “Boleh sayaaang.”

Pemilik akun @fairybengbeng menjelaskan bahwa ia mengunggah ini karena muak dengan perilaku ibunya.

Hubungan gelap ibunya dengan si hidung belang itu sudah ia laporkan kepada Penjabat Bupati (Pj) Pati Henggar Budi Anggoro.

Berdasarkan pantauan di media sosial, akun Tiktok @fairybengbeng bahkan tak ingin kejadian yang dilakukan sang ibu terulang pada dirinya. Ia mengunggah postingan dengan caption butuh belajar parenting.

BACA JUGA :  Bupati Pati Sudewo Resmi Boyongan ke Pendopo

“Pokoknya aku besok harus belajar parenting wkwk,” tulis akun tersebut,” Selasa malam, 18 Juli 2023.

Netizen kemudian bereaksi dengan menuliskan beragam komentar. “Sabar kak, kakak hebat ga semua orang bisa speak up ttg masalah keluarganya kak, semangattt selalu kak semoga diberikan yang terbaik ya kak,” ujar @Hansip.

“Takut banget kalo mamaku tbtb gini juga kak,” timpal @bukanidamanmu.

Sementara ada pun warganet yang merasa prihatin dengan mempertimbangkan perasaan sang ayah.

“Ayah berusaha tegar demi anak2nya tapi dalam hati dia merasa gagal sebagai suami dan kepala keluarga, sehat-sehat dan tetap semangat untuk ayahmu,” ucap @qeiii.boo.

Di samping itu, ada pun pihak yang menkritik lambatnya penanganan Pemkab Pati atas skandal tersebut. Ia ingin pemerintah mengambil langkah tegas.

“Camat kendel,” ucap @ANDHIKA G.N

“Semangat kak, semoga dinas terkait dapat melakukan hal yang sebaik-baiknya,” tegas @Namo.

Hingga berita diunggah, tim media mondes masih menunggu tanggapan dari sejumlah pihak. (Sing/Mr)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

LAINNYA

Anda tidak dapat menyalin konten halaman ini